Apa Itu Pemrograman ?

Maret 06, 2018 deifa satrio 3 Comments



hay hay, salam sejahteran untuk teman-teman sekalian dalah kelas pertama ini kita akan belajar tentang apasih pemrograman itu ?

Pemrograman adalah proses menulis, menguji dan memperbaiki juga memelihara kode yang membangun suatu program komputer, ini dari sumber Wikipedia kawan, hehehe. Tapi kalo dari pandangan saya adalah Pemrograman adalah aktivitas yang dilakukan untuk membuat suatu program atau website.

Dalam pemrograman kita akan menemukan berbagai macam bahasa dan berbagai macam error, hahahaha

Mulai dari web, Kita akan sering sekali menemukan bahasa - bahasa berikut : HTML, CSS, JQUERY, Javascript, php. Lalu untuk Desktop ada visual basic dan lain sebagainya.

Orang yang melakukan pemrograman di sebut programmer, dalam dunia pemrograman programmer pun di bagi menjadi beberapa level yang mengacu dari skill dan keahlian. Berikut ini level programmer berdasarkan skill dan keahliannya :

1. Novice Programmer


Novice adalah tingkatan paling rendah programmer dalam skill-nya. Ini bisa dibilang merupakan level pemula. Yang masuk level ini adalah mereka yang baru mengenal pemrograman, masih bingung tentang pemrograman itu sendiri dan bagaimana cara memulainya.

2. Advance Beginner Programmer

Tingkatan selanjutnya adalah Advance Beginner Programmer. Programmer yang berada di level ini sudah memiliki skill yang lebih tinggi dari pada Novice Programmer. Karena sudah lebih banyak belajar, programmer di tingkatan ini biasanya sudah mengerti tentang programming dan apa yang ia lakukan dengan programming itu sendiri. Selain itu, programmer di level ini sudah tidak terlalu kaku dengan konteks lagi, jika dia mempelajari sesuatu, dia bisa memodifikasinya sesuai dengan kebutuhannya. Misalnya dia mempelajari panduan untuk membuat sebuah aplikasi perpustakaan, dia sudah bisa menyesuaikan mana yang dia butuhkan dan mana yang ia tidak dia butuhkan dari panduan tersebut.

3. Competent Programmer

Level yang lebih tinggi selanjutnya adalah Competent Programmer. Seorang yang berada di tingkatan ini biasanya sudah memiliki pengalaman yang lumayan. Ciri utamanya adalah dia telah mampu melakukan troubleshooting. Ia mampu menyelesaikan masalah yang bahkan belum ia temui sebelumnya dari bekal pengalaman per-codingan-nya selama ini. Dalam belajar, programmer di level ini sudah bisa mandiri dan mengeksplorasi sendiri. Kekuatan utamanya adalah pengalaman.

4. Proficient Programmer

Naik level lagi. Level ini adalah level yang semakin master, yaitu Proficient Programmer. Seorang programmer yang sudah sampai pada tingkatan ini biasanya sudah cenderung melihat sesuatu secara keseluruhan. Tidak lagi hanya mempelajari dan menerapkan satu fungsi saja asalkan masalahnya terselesaikan, tetapi benar-benar ingin mengetahui bagaimana sesuatu itu berjalan.

5. Expert Programmer

Tingkatan paling tinggi seorang programmer dilihat dari skill-nya adalah seorang expert. Dari merekalah muncul karya-karya luar biasa. Mereka tidak hanya mempelajari sebuah konsep secara keseluruhan dari sebuah tools, mereka malahan menciptakan tools. Mereka membuat bahasa pemrograman, mereka membuat library, mereka membuat framework, membuat IDE, mereka membuat konsep-konsep baru yang bermanfaat untuk pemrograman, mereka membuat buku. Dari merekalah kita belajar banyak hal.


Nah gimana kawan? Jadi buat anda yang pengen belajar tentang pemrograman saya sarankan untuk memperkuat iman dan kesabaran, hehehe.
Sekian dulu semoga artikel yang banyak kekurangan ini memiliki banyak manfaat.

Salam Sukses dan Sejahtera.

3 komentar:

  1. Organic Habanero Sauce - Still Casino 1xbet 1xbet 카지노 카지노 383Dragon King Pragmatic Play | Deposit, Withdraw & Withdraw

    BalasHapus